Menjadi Guru Inspiratif

by - November 30, 2019



Guru adalah profesi yang sangat mulia dan amanah, yang harus dilakukan dengan kemampuan yang maksimal baik intelektual, emosional, maupun spiritual. Profesi yang berasal dari panggilan jiwa yang datang dari hati terdalam. Hal inilah yang akan menjadikan keberhasilan dalam dunia pendidikan. Dewasa ini, dalam dunia pendidikan sangat diperlukan guru yang inspiratif bagi siswanya, kenapa demikian? Jika saja seorang guru hanya mengajarkan pelajaran dikelas tanpa memperhatikan karakteristik, kejiwaan dan kondisi anak maka guru tersebut hanya disebut guru teoritis , dan guru seperti ini akan sangat mudah digantikan perannya, apalagi saat ini adalah jaman digital, siswa dengan mudah bisa mengakses  pelajaran, berbagi ilmu pengetahuan, dan informasi yang mereka butuhkan hanya dengan membuka internet seperti, google, youtube, dll. baik melalui komputer ataupun android yang mereka miliki. Maka peran guru bisa saja digantikan oleh teknologi digital tersebut. 

Walaupun demikian, peran guru yang sebenarnya sangat dibutuhkan oleh para siswanya. Guru yang bisa menjiwai siswanya, guru yang memotivasi siswanya, dan guru yang memberikan contoh prilaku, perbuatan serta panutan yang baik dihadapan siswanya. Sejalan dengan pendidikan karakter yang diterapkan di sekolah bahwa siswa tidak hanya menguasai pengetahuan, menjadi cerdas dan pintar saja, namun prilaku yang baik yang mampu membawa perubahan pada dirinya sendiri, sosial masyarakat yang lebih baik untuk masa yang akan datang. Hal ini tidak terlepas dari pengaruh seorang guru. 

“The great teachers inpires” menurut William Arthur Ward guru yang luar biasa adalah seorang guru yang menginspirasi siswanya, sehingga mereka dapat berkembang dengan sendirinya. Guru yang bagaimanakah yang menginspirasi siswa?  Guru yang dapat menjadi panutan dalam berbagai aspek kehidupan, guru yang mampu membangkitkan motivasi belajar siswa, guru yang menciptakan kenyamanan saat belajar, dan guru yang selalu hadir untuk mensuport, menyakinkan serta berpikiran positif terhadap siswanya.  Sehingga jika seorang guru bisa menjadi guru inspiratif akan menjadikan siswa yang sukses dan berkarakter serta keberhasilan dunia pendidikan. Mari kita berusaha menjadi guru yang inspiratif bagi para siswa kita. 

SELAMAT HARI GURU KE-74.

You May Also Like

10 comments

  1. Guru sekaligus kakak terinspiratif 🤗

    ReplyDelete
  2. Guru tidak hanya menginspirasi bagi murid murid tapi menginspirasi semua orang ... selamat hari Guru para ibu guruu

    ReplyDelete
  3. Satu kata yang diberikan oleh seseorang kita dan kata itu adalah ilmu walaupun hanya satu kata, dia adalah Guru. Selamat hari guru buk

    ReplyDelete